Nexian C910 CDMA
Nexian C910 atau Esia Music Box 2.0 adalah ponsel yang ditujukan untuk penggila musik. Esia Music Box 2.0 dilengkapi dengan aplisasi Digital Music Download (DMD) yang memungkinkan pelangggan mendownload ribuan lagu langsung dari HP. Untuk melakukan download, cukup dengan berlangganan Rp1.000 per hari untuk alokasi 30 lagu dan kelipatannya. Esia menggandeng empat label musik ternama yakni Sony Music, Entertainment Indonesia, Musica Studio, Universal Music Indonesia dan Warner Music Indonesia, untuk mengoptimalkan aplikasi download tersebut